Cari Artikel ??

Awal Mula dan Alasan Munculnya Sosok Black Panther dalam Film Captain America : Civil War




Satu lagi bocoran baru perihal Film Captain America: Civil War. Kabar baru ini, seolah membuat konsep filmnya agak berbeda dengan versi komik asli Civil War yang dirilis 2006 lalu.
Awal mula kisah Black Panther ikut dalam film Captain America Civil War adalah sebagai berikut :
T'Chaka adalah  penguasa Wakanda (Afrika) sekaligus ayah dari T'Challa alias Black Panther.

T'Chaka juga dikenal sebagai Black Panther generasi awal sebelum T'Challa bangkit.
Dalam komiknya, T'Chaka dibunuh oleh Ulysses Klaw, sosok karakter jahat yang mengusik Wakanda, kampung halaman Black Panther. Di film Avengers: Age of Ultron (kalo kalian lihat film Avenger Age of Ultron kalian pasti pernah denger Wakanda) Klaw muncul dengan aktor Andy Serkis sebagai pemerannya dan kemungkinan ia takkan hadir di Civil War.

Terlepas dari siapa yang membunuh T'Chaka di film Civil war mendatang, kematian sang penguasa kemungkinan bisa menjadi pendorong bagi sang anak, T'Challa (Chadwick Boseman) untuk mengenakan kostum Black Panther di Civil War dan untuk membalaskan dendam kematian ayahnya.
Meskipun untuk saat ini masih banyak yang menganggap kabar tersebut sebagai spekulasi, namun rangkaian kejadian seperti itu membuat cerita asal usul Black Panther masuk akal, sebelum T'Challa menjadi tokoh utama film solonya pada tahun 2018

Sementara itu, alasan mengapa produser mengikut sertakan Black Panther  dalam film iniadalah  sebagai berikut : Dilansir dari Comicbook.com, Selasa (7/7/2015),  hampir setiap superhero di Marvel Cinematic Universe akan berpihak kepada Captain America atau Iron Man, Raja Wakanda itu akan tetap netral dalam konflik yang disulut oleh adanya registrasi superhero tersebut.

Seperti diungkap oleh pimpinan Marvel Studios Kevin Feige, superhero bernama asli T'Challa itu akan bertindak sebagai pihak ketiga dalam Civil War. Ia hanya melayani kepentingan dirinya dan negara asalnya.

"Dalam kasus Civil War, kami membutuhkan pihak ketiga, kami membutuhkan karakter yang tidak berada di sisi Captain America atau Iron Man, itulah mengapa kami berujar, 'Kalian tahu? Kami sedang membuat film Black Panther, tetapi ini sebenarnya akan lebih cerdas membuatnya mengisi peran yang kami butuhkan dalam Civil War dan memperkenalkannya pertama kali di sini,'" ujar Feige kepada Super Hero Hype.

Dalam memasukkan Black Panther sebagai pihak ketiga, Marvel juga akan membuatkan film solonya untuk tayang 2017 nanti. Apa yang dipikirkan oleh Black Panther sebagai pihak independen, bisa dilihat di film ketiga Captain America.

Captain America: Civil War bakal tiba di bioskop Amerika Serikat pada 6 Mei 2016. Anthony dan Joe Russo kembali sebagai sutradara, Kevin Feige sebagai produser, sementara Christopher Markus dan Stephen McFeely bertindak sebagai penulis naskah.

1 Response to "Awal Mula dan Alasan Munculnya Sosok Black Panther dalam Film Captain America : Civil War"

  1. Casino de Spa Announces New Game Design Team - SBJeon
    Casino de Spa Announces 야구분석 New Game Design Team 바카라추천사이트 After completing their initial 토토 하는 법 design process, casino de 뱃 플릭스 Spa Announces New 벳365한글 Game Design Team (“SG”)

    BalasHapus

IKLAN GOOGLE